Kolang-Kaling Sebagai Bahan Makanan
Sumber gambar: https://images.app.goo.gl/TTkrVtXyJdekRQLL7
Pohon enau banyak memberikan manfaat. Salah satu dari sekian banyaknya manfaat pohon enau ini yaitu biji/buahnya yang biasa disebut kolang-kaling oleh masyarakat, yang dapat di manfaatkan untuk membuat bahan makanan seperti membuat es krim, kolak, dan lain sebagainya. Masyarakat dahulu, khususnya Manggarai mereka biasanya memetik biji enau ini (kolang-kaling) apabila hendak membuat kolak. Kolak merupakan makanan penutup khas Indonesia yang berbahan dasar santan kelapa dan gula aren juga daun pandan. Kolang-kaling ini diolah oleh masyarakat hingga dimanfaatkan sebagai bahan makanan. Selain untuk bahan aneka makanan dan minuman kandungan seratnya juga baik untuk kesehatan. Begitu banyak orang yang berpengalaman mengonsumsi buah kolang-kaling, mereka berpendapat bahwa buah kolang-kaling ini memiliki kadar serat yang tinggi dan dapat menyehatkan saluran pencernaan, ada juga yang mengatakan bahwa dapat mengendalikan kadar gula darah serta meredakan nyeri sendi. Kolang-kaling memiliki rasa yang khas dan menjadi makanan favorit banyak orang. Selain rasanya yang khas dan segar, kolang-kaling juga dipercaya memiliki berbagai khasiat kesehatan. Ini berdasarkan pendapat dari para dokter bahwa buah kolang-kaling memiliki serat yang tinggi sehingga baik untuk kesehatan.
Tetapi, masyarakat Manggarai lebih dominan memanfaatkan kolang-kaling ini sebagai penambah cita rasa pada kolak. Mereka sangat rajin dan pandai mengolah kolang-kaling. Selain untuk dijadikan bahan makanan, mereka juga memasarkan kolang-kaling ini untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Dari hasil olahan tersebut, mereka dapat menghasilkan uang, karena selain sebagai bahan makanan, kolang-kaling juga sangat baik untuk kesehatan. Jadi, dengan begitu, banyak orang yang membutuhkan kolang-kaling sebagai buah yang kaya akan manfaat.
Baru tau ternyata biji pohon enau (raping) banyak manfaat bagi kesehatan☺ Terima kasih untuk informasinya enu. Sukses dan semangat terus dalam berkaryaππππ
BalasHapusIya kak begitu banyak manfaatnya untuk kehidupan, terimakasih kembali☺️π
HapusMantap ulasannya e. Kak kalau boleh kasih saran, kalau bisa berikan ulasan terkait proses pengolahan raping menjadi bahan makanan. Supaya kami tahu.π
BalasHapusSemangat untuk menulisnya, salam literasi.π
Terimakasih kk, ok siap kk nanti tunggu konten selanjutnya☺️π
HapusSukses dan semangat terus dalam berkarya ibuπππ
BalasHapusTerimakasih kkππ
Hapus